Pesona Pantai Nusa Dua Bali

|| || , || Leave a comments
-->


Bali dinobatkan sebagai wisata terbaik di Asia, dan salah satu tempat wisata di Bali adalah Nusa Dua Bali. Tempat wisata ini sudah sangat terkenal di Dunia sebagai salah satu tempat wisata di bali yang paling banyak di kunjungi oleh turis asing maupun lokal.

Nusa Dua jika di artikan adalah dua pulau, dan kedua pulau ini berada di bagian selatan pulau Bali yang terpisah oleh pasir putih dan memiliki kontur tanah yang cukup tandus. Justru karena tanah di
Pantai Nusa Dua Bali cukup tandus, maka disitulah nilai plusnya, karena kedua pulau ini hanya di biarkan tanpa ada bangunan apapun di areanya.

Karena keunikan Pantai Nusa Dua Bali, sehingga kedua pulau itu mendapatkan Green Globe dan menjadi tempat wisata favorit di Asia. Penghargaan itu hanya
di berikan kepada tempat-tempat wisata yang ramah lingkungan.

Bukan itu saja, keramahan pembangunan di Nusa Dua Bali terhadap lingkungan, di buktikan juga  dengan adanya ‘Eco Lagooon’ sebagai pusat untuk sistem pengolahan limbah air hotel yang selanjutnya di pergunakan oleh masyarakat untuk pengairan dan irigasi.

Hotel Nusa Dua Bali

Hotel di Nusa Dua Bali tidak boleh di bangun dengan ketinggian di atas pohon kelapa, yaitu 3-4 lantai saja, dan jika ingin membangun yang lebih tinggi, maka hotel tersebut harus mengikuti relief tebing yang mempunyai ketinggian 70 meter di atas permukaan laut.

Konsep Pengembangan Nusa Dua Bali adalah menjadikan wisata budaya sebagai wisata yang terpisah, sehingga dapat melindungi budaya Bali dari pengaruh pariwisata dan kegiatan yang di lakukan oleh wisatawan di Nusa Dua Bali.

Nusa Dua Bali di bangun terpisah dari desa Bualu sebagai tujuan utama dari resor ini. Karena keunikannya,maka  Nusa Dua Bali mendapatkan penghargaan sebagai salah satu dari enam resor terbaik di Dunia, dan ini pula yang membuat Nusa Dua Bali terpilih sebagai tuan rumah konfrensi PBB yang membahas tentang perubahan iklim di tahun 2008 lalu.

Pantai Nusa Dua Bali

Pantai Nusa Dua Bali yang mempunyai luas sekitar 350 hektar di ciptakan dengan sangat elegan. Isinya yang terdiri dari resor Internasional yang sangat ekslusif. Salah satunya adalah pantai Nusa Dua Bali yang sangat lengkap dengan aktivitas olahraga air, tempat makan yang mewah dengan menunya yang lengkap dan juga bervariasi.

Pantai Nusa Dua Bali memiliki ke mewahan dari segi fasilitas dan pelayanannya di hotel-hotel berbintang 5. Selain itu, struktur bangunan hotel yang indah, serta penataan tamannya, membuat kita sangat nyaman berada di tempat tersebut.

Pohon-pohon palem yang berjajar dengan tanaman tropis dengan berbagai macam bunga, menjadikan Pantai Nusa Dua Bali terlihat sangat indah dan sangat ekslusif, dan pemandangan-pemandangan tersebut dapat anda jumpai di hampir semua resor yang ada di Nusa Dua Bali.

Aktivitas Wisata Di Nusa Dua Bali

Ada banyak hal yang bisa anda lakukan di Nusa Dua Bali ataupun tempat wisata lainnya di Bali semisal Jimbaran, selain menikmati pemandangan yang indah, anda juga bisa berolahraga ataupun berbelanja, sampai menikmati gemerlap malam di Nusa Dua Bali. Banyak sekali tempat-tempat yang bisa anda tuju di Nusa Dua Bali untuk menikmati keindahan alamnya, di antaranya: Tanah Lot, Kertagos (Klungkung), Tenganan, Kampung Aga, Besakih, Candi Ibu, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Anda bisa berkunjung dan menikmati semua keindahannya, sambil berfoto untuk mengabadikannya. Jika anda tertarik dengan wisata kebudayaan, maka anda bisa mengunjungi kebudayaan tua kerajaan Bali Tenganan, daerah ini masih kental dengan adat istiadatnya yang masih terpelihara hingga sekarang. Anda bisa berkunjung ke rumah-rumah penduduk dan berbincang-bincang dengan mereka tentang kehidupan sehari-hari mereka, dan tentunya anda bisa mendapatkan pernak-pernik dari desa tersebut, yang berupa anyaman khas dari bambu, dan tenunan khas masyarakat Tenganan.

Wisata Belanja Nusa Dua Bali


Tujuan wisata belanja bisa anda jumpai di setiap sudut lokasi wisata di Nusa Dua Bali. Banyak sekali barang-barang bagus dan unik, yang bisa anda jadikan oleh-oleh untuk keluarga ataupun teman anda, dan diantaranya adalah: aksesori, baju, ukiran kayu, ukiran batu, lukisan modern, lukisan tradisional, keramik, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Berbelanja di Nusa Dua Bali mempunyai trik tersendiri, karena anda harus pintar menawar dan bernegosiasi untuk mendapatkan barang-barang yang mempunyai kualitas tinggi, tapi dengan harga yang relatif murah.

Aktivitas Olahraga Nusa Dua Bali


Jika anda gemar melakukan aktivitas fisik ataupun berpetualang, banyak sekali tempat untuk menyalurkan hobi anda di Nusa Dua Bali. Jika anda ingin melakukan aktivitas yang berkeringat dan memicu adrenalin, maka anda bisa mencoba Extreme Sport semisal Bunge Jumping, flying fish, rafting, dan banyak lagi lainnya yang bisa anda nikmati di Tanjung Benoa yamg merupakan pusatnya olahraga air.

Pantai Nusa Dua Bali juga menawarkan aktivitas menyelam, semisal scuba diving untuk menikmati keindahan alam bawah lautnya dengan menyelam sampai ke dasar laut. Selain itu, anda juga bisa bermain parasailing, jet ski, berselancar, ataupun mengendarai banana boat.

Semua keindahan Nusa Dua Bali bisa anda nikmati, dan bagi anda yang senang Berlibur bersama keluarga, maka tidak ada salahnya jika anda memasukkan Nusa Dua Bali sebagai salah satu agenda liburan anda bersama pasangan ataupun keluarga.

Sekian dulu postingan saya, mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi anda yang membacanya, dan terima kasih telah berkunjung ke Blog saya.
-->
/[ 0 comments Untuk Artikel Pesona Pantai Nusa Dua Bali]\

Post a Comment